Selasa, 24 Mei 2011

Puisi "SUKMA" | Karya Anwari WMK

Puisi Karya
Anwari WMK

SUKMA

Seorang lelaki muda
Dalam gemuruh kasih
Kepada seorang gadis belia
Tapi lelaki muda itu
Tiada nyali mengucap
Kata cinta

Hanya di langit-langit kamar
Seluruhnya seperti berubah
Menjadi bentangan gambar
Raut wajah gadis itu

Lelaki muda itu pun
Terus tercekik rindu
Untuk sebongkah kasih
Terimpikan dimiliki dan memiliki
Tapi, lidahnya masih jua kelu
Mengucap kata cinta

Hingga di suatu musim
Dalam riuh perhelatan
Gadis itu memanggil
Sang pemuda
Dengan namanya

Sontak sukma sang pemuda
Melambung tinggi ke langit biru
Ia merasakan
Namanya seakan
Disebut ucap seorang bidadari

Cinta memang
Tiada musti dikumandangkan
Tapi sungguh, menggetarkan
Bahkan hingga berpuluh tahun
Kemudian

Ya, hingga berpuluh tahun
Kemudian

Jakarta, 24 Mei 2011

1 komentar: